ANBK Bangun Karakter Siswa SMP Negeri 1 Langowan


Langowan, MX
Asesmen nasional berbasis komputer (ANBK) bagi siswa digelar setiap sekolah secara serentak seluruh Indonesia. Tak hanya siswa, para guru juga diikuti dalam pelaksanaan program nasional kementerian ini.
 
Asesmen tersebut dinilai dapat membangun serta menciptakan kualitas serta peningkatan karakter bagi siswa.
 
Hal ini dikatakan Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Langowan, Djonie Sepang, S.Pd., M.M., di kantornya, Rabu (07/10).
 
Menurutnya, pelaksanaan ANBK tersebut dapat mengetahui karakteristik dan potensi siswa, guru, maupun keadaan atau situasi skolah bidang dalam literasi pemetaan mutu pendidikan sekolah.
 
"ANBK ini kan menyesuaikan program nasional, bukan dari sekolah, namun ternyata dapat meningkatkan mutu pendidikan. Selain itu pengembangan di dalam penguasaan IT," terang Sepang.
 
Dijelaskannya, dalam pelaksanaan ANBK ini diikuti oleh 45 siswa kelas delapan, dibagi dalam dua sesi selama 2 hari.
 
Sedangakan kesiapan perangkat komputer aman, lengkap, dilaksanakan secara mandiri dan boleh selesai dengan lancar.
 
Diakui Sepang, sebelumnya para siswa terkesan tidak ingin, apalagi di saat masih suasana belajar daring. Namun dengan diberi edukasi dan pemahaman, semua siswa akhirnya siap.
 
"ANBK ini kiranya dapat menjangkau penilaian mereka secara personal, serta sejauh mana siswa dan guru itu menerawang kualitas-kualitasnya," tutup Sepang. (Manuel)



Sponsors

Sponsors