Menghilang Hampir Sebulan, 5 Warga Tinakareng Ditemukan Di Biak


Tahuna, ME
Lima warga asal Kampung Tinakareng, Kecamatan Nusa Tambuka, Kabupaten Sangihe yang dikabarkan menghilang sejak 8 Desember 2017 lalu akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan selamat. Mereka terdampar di pulau Padaidori kepulauan Biak, Provinsi Papua.
 
Mereka dilaporkan menghilang setelah pamboat KM Hasrat yang ditumpangi dari negara tetangga Filipina menuju Sangihe mengalami kerusakan mesin akibat dihantam gelombang besar di laut lepas.
 
Kelima orang itu adalah Lasdi Hamka, Muliadi Manderes, Burhanudin Tompoh, Feri Tampilang dan Andika Hamka. Mereka ditemukan berkat kerjasama Lanal Tahuna dan Lanal Biak serta Basarnas Biak, pada Sabtu (6/1).
 
Setelah dilaporkan hilang, Lanal Tahuna melakukankan koordinasi dengan Lanal Biak dan Guskamlatim di Biak untuk dapat melaksanakan pencarian oleh Tim SAR. Satuan Intel Lanal Tahuna di bawah pimpinan Mayor laut (P) Agung Dwi Handoko melakukan tracking posisi terhadap nomor handphone nahkoda KM Hasrat, Lasdi Hamka. Lewat tracking posisi itu, tempat mereka terdampar dapat terdeteksi.
 
Sementara itu Danlanak Tahuna Kolonel Laut (P) Setiyo Widodo menghimbau kepada seluruh warga yang berpropesi sebagai nelayan dan juga pengguna transportasi laut di Kabupaten Sangihe dapat melengkapi identitas saat akan berlayar.
 
"Selain itu lengkapi peralatan navigasi seperti GPS, alat komunikasi, serta melengkapi keseluruhan alat keselamatan. Yang penting juga harus melihat akan perkembangan cuaca baik ataupun buruk," ujar Widodo. (christian abdul)



Sponsors

Sponsors