Tak Dapat Dibaca Scanner, LJK CPNS Diperiksa Manual


Tutuyan, ME : Tertundanya rencana pengumuman seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) ternyata di sebabkan karena saat pemeriksaan semua Lembar Jawaban Komputer (LJK) di kementrian Pendaya-Gunaan Aparatur Negara (Kemenpan) umumnya tidak dapat dibaca oleh scanner, sehingga oleh Kemenpan harus memeriksa LJK itu secara manual. Demikian disampaikan oleh Kepala Banda Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Drs. Darwis Lasabuda.

 

"Tertundanya pengumuman kelulusan CPNS seluruh Indonesai termasuk di Boltim di sebabkan karena LJK yang ada ketika di periksa umumnya tidak dapat di baca oleh mesin scanner, sehingga oleh pihak kementrian melakukan pemeriksaan secara manual," jelasnya.

 

Namun berdasarkan rencana yang ada, proses pengumuman kelulusan akan di laksanakan sekitar tanggal 19 Desember.

 

Terkait adanya harapan dari masyarakat dan putra Putri Boltim untuk dapat lulus dalam seleksi penerimaan CPNS ini, menurut Lasabuda bahwa pemerintah Boltim telah berupaya semaksimal mungkin untuk terus memperjuangkan guna menjawab harapan itu dengan terus berharap agar Pemerintah Pusat dapat melihat kearifan lokal.

 

"Namun disatu sisi tentunya kami meminta agar usaha-usaha itu harus dibarengi dengan Doa dari seluruh pelamar CPNS yang telah mengikuti tes seleksi. Karena pelaksanaan atau pemeriksaan LJK bukan dilaksanakan oleh Pemda melainkan oleh pihak Kemenpan dan BKN Pusat," imbaunya. (Rahman Igirisa)

 

Foto: Peserta Ujian CPNS Boltim beberapa waktu lalu.



Sponsors

Sponsors