Cooling System, Kapolres Tomohon Sambangi Tokoh Agama

Nur Kholis Kunjungi Ketua Sinode GMIM dan Ketua MUI Tomohon


Tomohon, MX

Pekan pertama bertugas, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tomohon, AKBP Nur Kholis, S.I.K., langsung menyambangi lembaga keagamaan dan tokoh-tokoh agama di Kota Sejuk. Giat silaturahmi pertama dilaksanakan di kantor Sinode Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM), Kamis (16/1). Esok harinya, Jumat (17/1), Nur Kholis mengunjungi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tomohon.

Kapolres Tomohon menekankan, selain bersilaturahmi, kehadirannya di wilayah keagamaan tersebut merupakan bagian dari upaya cooling system. Hal ini terkait dengan tahapan pemilihan kepala daerah yang masih berlangsung, yakni proses gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK). Pesan pentingnya, ditujukan kepada khalayak untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Utamanya menahan diri sampai putusan MK dikeluarkan.

Di kedua momen pertemuan tersebut, Nur Kholis menggarisbawahi tentang pentingnya peran tokoh agama dalam menjaga stabilitas Kamtibmas. Terutama di masa penantian keputusan MK.

"Pasca penetapan pasangan calon terpilih, tensi politik meningkat. Banyak isu yang sengaja dipolitisasi. Pun saat ini tahapan masih berproses di MK. Nah, tokoh-tokoh agama memiliki peran penting untuk menyejukan suasana. Terkait itu, kita membutuhkan peran tokoh agama untuk membantu mendinginkan situasi," kata Kholis.

Diketahui, dalam giat kunjungan hari pertama, pukul 16.10 Wita, Kapolres Nur Kholis tiba di kantor Sinode GMIM. Disambut langsung Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM, Pdt Hein Arina, Th.D. Kemudian, pada hari kedua, Kapolres Nur Kholis tiba di kediaman Ketua MUI Tomohon di kelurahan Walian Satu, pukul 13.50 Wita. Kapolres langsung disambut Ketua MUI Kota Tomohon, Dr. dr. T.D.E. Abeng M.Kes., M.MR.

Turut hadir dalam pertemuan di kantor Sinode GMIM, yakni Kasat Intel Polres Tomohon, Iptu Falery Marendes, S.H., Kasi Humas Polres Tomohon, AKP Bambang Djokololono, para Wakil Ketua BPMS GMIM, yaitu Pdt Janny Chrestian Rende, M.Th., Pdt Joice Christien Wulances Sondakh, M.Th., Pnt Yuddi Handry Robot, SH., Sekretaris BPMS GMIM, Pdt Dr. Evert Andri Alfonsus Tangel, M.Pd.K., Wakil Sekretaris BPMS, Pdt. Djefry Erel Saisab, S.Th., dan Wakil Bendahara Dkn. Meita Wala. Sementara, saat kunjungan ke Ketua MUI Tomohon, Kapolres Nur Kholis didampingi juga kasat Lantas, Ipda Rinto Langi, Kasikum, Kapolsek Tomohon Selatan dan Ketua Umum PCNU Tomohon, Zamroni Khan. (hendra mokorowu) 



Sponsors

Sponsors